Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saktinya Zlatan Ibrahimovic, Sudah Tahu bakal Cetak Assist 10 Detik sebelum Gol Swedia

By Beri Bagja - Jumat, 26 Maret 2021 | 08:40 WIB
Zlatan Ibrahimovic memberi assist kepada Victor Claesson untuk gol timnas Swedia ke gawang Georgia di kualifikasi Piala Dunia 2022, 25 Maret 2021.
TWITTER.COM/SVENSKFOTBOLL
Zlatan Ibrahimovic memberi assist kepada Victor Claesson untuk gol timnas Swedia ke gawang Georgia di kualifikasi Piala Dunia 2022, 25 Maret 2021.

BOLASPORT.COM - Zlatan Ibrahimovic menandakan 'debut kedua' bersama timnas Swedia dengan ukiran assist buat gol penentu kemenangan yang dicetak Victor Claesson.

Timnas Swedia membuka perjalanan di kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan kemenangan 1-0 atas timnas Georgia di Friends Arena, Solna, Kamis (25/3/2021).

Partai ini menjadi penampilan perdana Zlatan Ibrahimovic sejak dipanggil kembali oleh negaranya setelah pensiun dari kancah internasional pasca-Euro 2016.

Lima tahun tak berbaju Kuning-Biru, bomber AC Milan berusia 39 tahun itu mengaku sempat merinding.

Sudah lama dia tak merasakan sensasi tampil membela timnas seperti ini.

"Rasanya seperti penampilan pertama saya di tim nasional," katanya membandingkan dengan momen 'debut pertama' buat negaranya pada 2001 silam.

Baca Juga: Jelang Debut Zlatan Ibrahimovic, Masih Ingat Gol Mustahilnya via Salto dari Jarak 32 Meter?

Baca Juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Zlatan Ibrahimovic Jadi Pelayan Tertua, Italia Berjaya

"Saya tidak gugup, tapi lebih ke termotivasi," imbuh penyerang veteran yang menyandang status raja gol sepanjang masa timnas Swedia ini.

Motivasi ditunjukkan Ibrahimovic dengan kontribusi maksimal.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Aftonbladet.se

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
32
76
2
Arsenal
32
63
3
Nottm Forest
32
57
4
Newcastle
31
56
5
Man City
32
55
6
Chelsea
32
54
7
Aston Villa
32
54
8
Bournemouth
32
48
9
Fulham
32
48
10
Brighton
32
48
Close Ads X