BOLASPORT.COM - Striker Juventus, Alvaro Morata, mendorong para pesepak bola agar lebih memperhatikan kesehatan mental.
Bagi pesepak bola profesional, kondisi fisik yang bugar adalah hal yang paling dibutuhkan.
Mengingat permainan sepak bola menuntut fisik yang bagus, melatih badan agar tidak mudah cedera pun wajib dilakukan oleh para pemain.
Alvaro Morata membahas kebenaran hal tersebut.
Baca Juga: Alvaro Morata Pastikan Juventus Masih Pede Bisa Raih Scudetto
Menurut Alvaro Morata, pesepak bola harus melatih serta menjaga kesehatan mental.
Morata berujar seperti itu lantaran dia memiliki pengalaman dengan kondisi mental.
Hal tersebut terjadi ketika Morata masih membela klub Liga Inggris, Chelsea.
Morata merasa bahwa dia tidak bermain dengan bagus pada musim perdananya di Chelsea karena tidak menjaga kesehatan mentalnya.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Football365 |
Komentar