Catatan waktu lap pada FP3 MotoGP Qatar 2021 pun terpaut cukup jauh dari sesi latihan bebas kedua yang berlangsung pada malam hari.
Waktu lap 1 menit 55,124 detik dari Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) menjadi ritme terbaik pada paruh pertama sesi.
Dibanding catatan terbaik 1 menit 53,397 detik pada FP2, ritme yang dibukukan Morbidelli jauh lebih lambat sehingga tidak ideal untuk dijadikan perbandingan.
Torehan Morbidelli diungguli oleh Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dengan 1 menit 55,070 detik saat FP3 MotoGP Qatar 2021 tersisa 20 menit.
Baca Juga: Gagal Move On dari MotoGP, Jorge Lorenzo Luncurkan Program Analisis di YouTube
Morbidelli kembali merangsek ke posisi teratas saat FP3 MotoGP Qatar 2021 tersisa tiga menit dengan torehan 1 menit 54,676 detik.
Aleix Espargaro (Aprilia Gresini), Luca Marini (Esponsorama Racing), dan Alex Rins (Suzuki Ecstar) menjadi pembalap lain yang mampu menembus waktu lap 1 menit 54 detik.
MotoGP Qatar 2021 bakal dilanjutkan dengan latihan bebas yang diikuti sesi kualifikasi pada Sabtu (27/3/2021) pukul 24.00 WIB.
Sepuluh pembalap teratas pada hasil gabungan FP1-FP3 bakal lolos secara otomatis ke kualifikasi 2 (Q2).
Baca Juga: MotoGP Qatar 2021 - Jack Miller Ingin Kalahkan Murid Valentino Rossi
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar