"Saya sangat mengapresiai kerja keras pemain yang punya keinginan kuat untuk lolos karena kami sempat tertingal namun berhasill menyamakan kedudukan," imbuhnya.
Lebih lanjut, eks juru taktik Persib itu meminta Bayu Pradana Cs untuk tetap rendah hati.
Sebab, tantangan besar menanti Barito Putera di babak berikutnya.
"Kami tidak patah arang dan tidak jatuh mental, buktinya kami mampu membalikkan keadaan di babak kedua," ucapnya.
Baca Juga: Bek Persija Jakarta Ini Tidak Peduli dengan Kekuatan Bhayangkara Solo FC
"Adanya perubahan pemain juga berdampak pada hasil ini, kami bermain agresif dan lebih menekan lawan,"
"Kami mengajak pemain untuk tetap low profile meski lolos ke babak selanjutnya," ujarnya lagi.
Pelatih berusia 62 tahun itu menilai, timnya masih perlu pembenahan sebelum menatap laga perempat final.
"Semua belum sempurna, banyak kekuranga di setiap lini. Lini belakang masih kerap kebobolan dan lini depan kurang tajam karena yg mencetak pemain belakang."
"Artinya semua harus diperbaiki. Kami hanya berlatih 2 minggu jadi ini wajar dan kami cukup puas," tuturnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar