"Ya, sebagai orang Jawa Barat tentu akan membuktikan bahwa saya bisa. Insyallah saya akan bekerja keras dan mendapatkan hasil yang maksimal," jelasnya saat jumpa pers yang juga dihadiri oleh Bolasport.com via Zoom.
Demi bisa lolos ke babak selanjutnya, saat ini para pemain Persiraja sedang dalam motivasi yang cukup tinggi.
Bahkan, pemain yang biasa disapa Obing itu menyatakan bahwa rekannya akan bekerja lebih keras lagi.
Baca Juga: Pantau Pemain Incaran di Piala Menpora 2021, Jacksen F Tiago Ingin Bawa Yakob Sayuri
Dengan begitu, asa untuk lolos ke babak selanjutnya akan terbuka lebar.
Meski, di satu sisi, Obing sadar melawan Persib Bandung bukan hal yang mudah.
"Pemain semua akan fight besok, akan kerja keras semaksimal mungkin agar mendapatkan hasil semaksimal mungkin," tutupnya.
Saat ini, Persiraja Banda Aceh berada di urutan ketiga Grup D Piala Menpora 2021.
Tim berjulukan Laskar Rencong itu terpaut satu poin dengan sang pemuncak, Persib Bandung, dan Bali United yang berada di posisi kedua.
Baca Juga: Rasa Syukur Sudirman Usai Bawa Persija Lolos ke Babak Selanjutnya Piala Menpora 2021
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar