Mereka mendesak agar Castillion kembali saat ini, untuk membantu Persib Bandung di ajang Piala Menpora 2021.
Seperti diketahui, Maung Bandung saat ini lolos ke babak 8 besar Piala Menpora 2021.
Tampaknya, situasi buat Geoffrey Castilion sulit karena ia juga kalah saing dengan striker-striker Como 1907 seperti Massimiliano Gatto, Lewis Walker, dan Alessandro Gabrielloni.
Persib Bandung akhirnya buka suara terkait kabar ini, lewat direktur utama PT. Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono.
Baca Juga: Lionel Messi Mengeluh Meski Barcelona Kalahkan Valladolid, Tuduh Wasit Sangat Berhasrat Menghukumnya
Manager Giacomo Gattuso was dealt his first loss in charge of the lariani since taking charge at the start of December. Jack has managed 9 matches so far and lead the team to 7 wins 1 draw and 1 loss pic.twitter.com/6PpQWbhIVR
— COMO ULTRAS uk (@Lariano_Inglese) February 1, 2021
Teddy mengungkapkan mengapa pelatih Como 1907, Giacomo Gattuso beum juga memainkan Castillion.
"Jadi, kemarin saya sempat menanyakan juga soal Geoffrey kepada orang di Italia-nya, kenapa gak main? Ternyata dia cedera dan belum bisa main," kata Teddy kepada wartawan, Sabtu (03/04/2021).
"Terus pas latihan mau main, dia cedera engkel. Namun, dia sepertinya sudah mulai latihan lagi," imbuhnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar