Mereka akan tetap mengandalkan sang bomber yang jadi incaran banyak klub besar, Erling Haaland.
Haaland akan menjadi memimpin lini serang meski pada pertemuan pertama tak mampu menghasilkan gol.
Jika bomber asal Norwegia ini mampu mencetak gol melawan Man City, maka dia akan semakin kokoh di puncak top scorer Liga Champions.
Saat ini, Haaland telah mencetak 10 gol dengan bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, menjadi rival terdekatnya setelah melesakkan 8 gol.
Baca Juga: Tak Main-main, Erling Haaland Bisa Singkirkan Lionel Messi Jadi Pemain Bergaji Termahal di Dunia!
Adapun Haaland akan ditopang oleh Marco Reus, yang mencetak gol semata wayang Dortmund saat bertandang ke markas Man City.
Bedanya, Reus kemungkinan tak akan didampingi Ansgar Knauff lagi melainkan Thorgan Hazard.
Selain itu, tak ada perubahan lagi yang diperkirakan akan dilakukan oleh kubu Dortmund.
Jude Bellingham akan tetap menemani Emre Can dan Mahmoud Dahoud di lini tengah.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar