BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Vietnam, Nguyen Tien Minh, akan bergabung dengan Lee Chong Wei (Malaysia) dan Lin Dan (China) dalam deretan pemain yang empat kali berpartisipasi pada Olimpiade.
Rekan seangkatanya, Lee Chong Wei dan Lin Dan melewatkan penampilan kelima Olimpiade karena sudah pensiun. Namun, Nguyen Tien Minh tampaknya siap untuk menyamai prestasi dua legenda tunggal putra tersebut di usia 38 tahun.
Nguyen Tien Minh pernah menduduki peringkat kelima dunia dan meraih medali perunggu Kejuaraan Dunia 2013.
Pengalaman itu seharusnya membuat dia tidak mengalami banyak kesulitan untuk mencapai posisi 38 terbaik karena ia berada di urutan ke-28 dalam klasemen Race to Tokyo.
Baca Juga: Comeback, Marc Marquez Belum Punya Pengalaman pada MotoGP Portugal
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | The Star |
Komentar