Man City harus bersiap untuk angkat kaki dengan kondisi ini mengingat mereka kalah agresivitas gol tandang dari Dortmund meski agregat saat ini 2-2.
Baca Juga: Gelandang Belia Dortmund Cetak Gol, Man City Dibuat Tertinggal di Babak I
Pada babak kedua, Man City langsung tancap gas untuk tampil menyerang selepas wasit meniup peluit.
Terus ditekan, usaha Man City akhirnya berbuah manis denganhadirnya handball yang dilakukan Can di dalam kotak penalti usai mencoba menahan umpan silang Foden.
Wasit Carlos del Cerro Grande segera menunjuk titik putih dan memberikan penalti bagi Man City meski sempat dilakukan pengecekan melalui VAR.
Mahrez yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya sebagai penendang setelah sepakannya tak mampu dibendung Hitz yang bersarang di pojok kiri gawang.
Baca Juga: Pep Guardiola Ibaratkan Para Pemain Barcelona pada Eranya Seperti Pembunuh
Kedudukan pun berubah menjadi imbang 1-1 bagi Man City pada menit ke-55. Man City sementara unggul agregat 3-2 atas Dortmund.
Gol penalti Mahrez membuat skuad Pep Guardiola semakin bersemangat untuk menambah gol.
FODEN WITH THE KILLER ???????????? pic.twitter.com/2OOYUKsqfJ
— mx (@MessiMX10i) April 14, 2021
Beberapa kali pertahanan Dortmund dibuat bekerja keras oleh serangan balik yang diperagakan Man City melalui serangan yang dibangun Foden dan Mahrez.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Opta Joe, UEFA.com |
Komentar