Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Leicester kini kembali menembus final Piala FA untuk pertama kalinya sejak 1969.
Sekitar 52 tahun lalu, Leicester terakhir kali menginjakkan kakinya di partai pamungkas.
Kala itu, Leicester gagal keluar sebagai kampiun usai tumbang 0-1 dari Manchester City.
Pelatih Leicester, Brendan Rodgers, mengaku senang setelah sanggup membawa timnya ke final.
Baca Juga: Usai Jadi Penyelamat Inter, Eriksen Ungguli Ronaldo dan Cuma Kalah dari Messi
"Jelas ini menjadi hak istimewa untuk memimpin tim ke final," kata Rodgers usai laga.
"Saya pikir dalam hal performa, saya merasa kami pantas mendapatkannya. Ini akan selalu menjadi duel yang ketat."
"Saya mengatakan beberapa hari yang lalu bahwa kami harus bertahan dengan baik dan saya pikir kami melakukan itu."
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Squawka, Thefa.com |
Komentar