"Saya sehat sekarang, saya ingin kembali, menghancurkan seseorang dan menghasilkan uang," sambung Chimaev.
Meski antusias, Chimaev ternyata baru bisa menetapkan diri untuk tampil sekitara Agustus nanti.
Pasalnya, dia harus menjalani program latihan yang sudah lama tidak dilakukan karena harus pemulihan dari Covid-19.
Sedangkan soal penantang, Chimaev ternyata tidak terlalu ambil pusing siapa yang akan dipilih oleh UFC.
Baca Juga: Khamzat Chimaev Jawab Rumor Bakal Diadu Jagoan Peringkat ke-9 UFC
Dia memastikan akan menghabisi seluruh lawan yang ditempatkan untuk membuktikan diri sebagai bisa menjadi Mike Tyson dan Muhammad Ali versi MMA.
"Saya baru melakukan itu (tiga pertandingan). Saya belum menunjukkan siapa saya. Orang-orang berbicara, 'Ah, dia cuma mengalahkan lawan yang cupu'. Itu membawa saya ke suatu tempat," ujar Chimaev.
"Sekarang saya harus menunjukkan kepada orang-orang siapa saya sebenarnya dengan menghancurkan semua lawan dan mengambil sabuk juara."
"Saya adalah Mike Tyson versi MMA, Muhammad Ali versi MMA. Saya akan tunjukkan kepada semua orang," kata Chimaev.
Baca Juga: Leon Edwards Buka Peluang Lawan Khamzat Chimaev dengan Syarat Khusus
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar