Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesan Lee Chong Wei untuk Kontingen Malaysia Jelang Olimpiade Tokyo: Jauhi Cedera

By Delia Mustikasari - Rabu, 21 April 2021 | 15:40 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, saat menghadiri konferensi pers.
NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, saat menghadiri konferensi pers.

BOLASPORT.COM - Legenda tunggal putra asal Malaysia, Lee Chong Wei, belum lama ini menjalankan tugas barunya sebagai chef de mission kontingen Malaysia pada Olimpiade Tokyo 2020.

Memasuki hitung mundur 100 hari Olimpiade Tokyo yang dijadwalkan pada 23 Juli-8 Agustus 2021 itu, Lee Chong Wei menyampaikan beberapa pesan kepada atlet Malaysia.

"Jauhi cedera. Itu hal terburuk yang bisa terjadi pada Anda saat kita semakin dekat dengan Olimpiade," kata Lee Chong Wei dilansir BolaSport.com dari The Star.

Kekhawatiran peraih tiga medali perak Olimpiade ini dapat dimaklumi karena ia pernah mengalami cedera kurang dari 100 hari sebelum tampil pada Olimpiade London 2021. Kondisi tersebut membuat hidupnya menjadi sulit.

Baca Juga: Rival sejak Kecil, Pol Espargaro: Sekarang Saya Butuh Marc Marquez

"Saya tidak akan melupakan tantangan yang saya hadapi, bahkan beberapa hari sebelum Olimpiade dimulai. Cedera itu menghilangkan kegembiraan saya dan membuat segalanya semakin sulit," aku Lee.

Lee mengalami cedera pergelangan kaki hanya empat menit setelah pertandingannya melawan Peter Gade Christensen (Denmark) dalam pertandingan pertama Grup C antara Denmark dan Malaysia selama Piala Thomas di Wuhan, China, Mei 2012.

Saat itu, Malaysia kalah 2-3 dari Denmark.

"Saya memiliki waktu kurang dari 100 hari sebelum Olimpiade London dan kepercayaan diri saya hancur. Saya harus membangun kembali kondisi fisik saya dan yang lebih penting, persiapan mental saya," tutur Lee.

"Kami menjalani latihan tiga minggu di Universitas Bath sebelum Olimpiade London. Tetapi, saya masih tidak bisa memaksakan diri. Gerakan saya dibatasi dan saya frustrasi."

Tetapi bagi Lee, itu adalah kerja tim yang membuatnya menantang peluang untuk mencapai final kedua kalinya secara berturut-turut sebelum bertarung melawan musuh bebuyutannya Lin Dan (China) pada babak final Olimpiade.

Baca Juga: Sempat Merasa 'Dicurangi', Mir Tak Tahu Motornya Terbentur Marquez dari Belakang

Fisioterapis Lee, Sandra Fiedler (Jerman), menangani kondisi fisiknya; kedua pelatihnya, pelatih kepala Datuk Rashid Sidek dan asisten Datuk Tey Seu Bock terus memotivasinya ketika dia bertanding. Keluarga serta rekan satu tim juga mendukungnya.

"Sandra ada di sana setiap hari, melatih kebugaran saya. Kadang-kadang, saya menangis memikirkan kesulitan dan rasa sakit yang harus saya alami, tetapi pelatih Rashid dan Seu Bock akan menyemangati saya," ucap Lee.

"Jika bukan karena kerja tim yang luar biasa ini, saya tidak akan melangkah jauh. Saya hampir kalah pada pertandingan pertama (melawan Ville Lang dari Finlandia). Pergerakan saya masih terbatas dan saya tertinggal 4-11 pada gim penentuan."

"Saya akhirnya menang (21-8,14-21,21-11). Kemenangan itu menghilangkan ketakutan saya memperparah cedera dan memberi saya kepercayaan diri untuk tampil maksimal," ujar Lee.

"Saya memiliki keunggulan dua poin untuk memenangkan emas melawan Lin Dan tetapi saya kalah. Saya kecewa meraih perak, tetapi setelah melalui cobaan yang saya alami, itu membuat medali itu istimewa bagi saya," kata Lee.

Baca Juga: Maverick Vinales: Jadi Korban Hoaks, Di-bully Netizen, Kini Tutup Akun Twitter

"Saya berharap tidak ada atlet yang mengalami hal yang sama seperti saya. Yang terbaik adalah menghindari cedera dengan segala cara dan tetap aman."

Menurut Lee, para atlet sudah menghadapi tantangan yang berbeda untuk edisi Olimpiade kali ini karena mereka akan bersaing di tengah pandemi Covid-19.

"Menangani diri sendiri selama waktu yang belum pernah terjadi sebelumnya ini sulit. Ini adalah pengalaman baru, bahkan bagi saya. Ini salah satu perhatian utama saya bagi para atlet kami," ucap Lee.

"Tidak mudah bertanding pada Olimpiade di mana akan ada banyak larangan dan tidak ada penonton. Setiap pemain harus kuat untuk mengatasi situasi dan memberikan yang terbaik. Hal itu memang akan menjadi ujian mental," tutur Lee.

Baca Juga: India Open 2021 Ditunda, Hafiz/Gloria Cuma Punya 2 Kesempatan untuk Amankan Tiket Olimpiade

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : The Star
REKOMENDASI HARI INI

2 Klub Liga Top Eropa Incar Kevin Diks, Salah Satunya Tim Milik Orang Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136