Baca Juga: Selalu Keok dari Everton, Arsenal Ulangi Catatan Kelam 35 Tahun Lalu
Mantan pelatih timnas U-23 Indonesia itu enggan mengungkapkan tanggal tepatnya, tetapi ia memastikan latihan akan digelar secepatnya.
Selain berbicara soal rencana jadwal latihan, pelatih yang akrab disapa RD itu ikut menanggapi kabar terkait peluang Liga 1 digelar dengan adanya penonton.
RD mengungkapkan bahwa tidak masalah apabila Liga 1 digelar dengan adanya penonton.
Baca Juga: Bodoh kalau Akhirnya AC Milan Gagal Lolos ke Liga Champions
Namun, RD berharap semua harus jelas aturannya agar nanti tidak menimbulkan klaster baru penyebaran COVID-19.
Jadi, menurutnya mekanisme penerapan protokol kesehatan harus jelas dan dilakukan secara ketat apabila penonton bisa menonton secara langsung.
Menurutnya penerapan prokes pada penonton tidak akan mudah dilakukan karena selama gelaran Piala Menpora 2021 pun banyak proses yang harus dijalani.
Baca Juga: Banyak Pemainnya yang Dibidik Tim Lain, Pelatih PSM Tanggapi dengan Santai
Maka dari itu RD berharap rencana Liga 1 digelar dengan penonton harus dikaji betul agar nantinya semua catatan dan pertimbangan bisa dijalani dengan komitmen bersama.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar