Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Sia-siakan 16 Tembakan, Man United Imbang Tanpa Gol Kontra Leeds United
Manchester United bukan satu-satunya tim yang tengah berjuang.
Tiga tim lain yang terlibat dalam persaingan menuju satu tempat di empat besar klasemen Liga Inggris 2020-2021 bermain pada pekan ke-33 yang digelar Sabtu (24/4/2021) waktu setempat.
Ketiga tim yang dimaksud adalah Chelsea, Liverpool, dan West Ham United, dan mereka mendapat hasil beragam pada pekan ini.
Chelsea berhasil mempertahankan tempatnya di posisi empat usai menaklukkan West Ham United dengan skor tipis 1-0.
Baca Juga: Hasil Babak I - Leeds United Tahan Imbang Manchester United Tanpa Gol
Gol Timo Werner pada menit-menit akhir babak pertama mengantarkan Chelsea meraih poin penuh dari pertandingan yang dimainkan di London Stadium itu.
Sementara West Ham United yang kalah tertahan di posisi lima.
West Ham sendiri tidak tergusur dari posisi lima karena pesaingnya, Liverpool, gagal meraup poin penuh pada pekan ke-33.
Baca Juga: Diprotes karena Ikut European Super League, Glazer Siap Jual Man United Rp81 Triliun
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Premier League |
Komentar