Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Ingin Bertemu Bocah Ajaib Barcelona di Paddock MotoGP

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 27 April 2021 | 08:35 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, dalam sesi pemotretan, Rabu (21/4/2021).
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, dalam sesi pemotretan, Rabu (21/4/2021).

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku ingin bertemu salah satu bintang muda Barcelona di paddock MotoGP.

Marc Marquez kini telah menjadi salah satu pembalap terkenal di dunia berkat prestasinya di MotoGP.

Sejak melakukan debut di kelas utama pada tahu  2013, Marc Marquez sukses mendominasi panggung kelas utama.

Tercatat, pembalap asal Spanyol itu telah mengoleksi delapan gelar dunia dari tiga kelas berbeda.

Baca Juga: F1 Resmi Uji Coba Format Akhir Pekan Lomba Baru Musim Ini

Atas pencapaian tersebut, Marquez menjadi pengoleksi trofi terbanyak nomor dua dari peserta MotoGP 2021.

Pencapaian Marquez itulah yang membuatnya menjadi populer dikalangan penggemar, bahkan juga orang-orang top dunia.

Sebagai sosok populer, Marquez memiliki akses mudah untuk bertemu dengan para pembalap top di masa lalu.

Tokoh-tokoh pembalap hebat di masa lalu yakni Angel Nieto, Mick Doohan, Alex Criville, dan Nicky Hayden pernah ditemui Marc Marquez.

Baca Juga: Tanpa Marc Marquez, Tak Ada Pembalap Honda yang Finis 5 Besar

Dalam pertemuan tersebut, Marquez sering meminta nasihat dan mendengarkan cerita dari pendahulunya itu.

"Berbagi pendapat, pengalaman, bertukar cerita, dan menerima saran dari orang-orang seperti Angel Nieto, Mick Doohan, Alex Criville, atau Nicky Hayden tidak ternilai harganya," kata Marquez, dikutip BolaSport.com dari Motosan.

"Saya sangat menyukainya karena mereka memiliki perspektif unik tentang motor dan kehidupan secara umum."

"Memang betul bahwa waktu telah berubah, begitu juga dengan motor telah berkembang pesat sejak mereka membalap di kelas utama."

"Akan tetapi, saya pikir selalu sangat penting bisa mendengarkan, memahami perspektif, dan pengalaman orang yang berbeda-beda. Terlebih apabila mereka adalah juara dunia," tutur dia melanjutkan.

Baca Juga: Alasan Rossi Masih Membalap di Usia 42 Tahun, Ingin Persulit Waktu

Selama ini, Marc Marquez pernah didatangi oleh atlet-atlet top dunia di luar MotoGP di garasinya.

Beberapa atlet top yang pernah bertemu pembalap berusia 28 tahun itu adalah Andres Iniesta, Gerard Pique, Pau Gasol, dan Fernando Alonso.

Ketika ditanya siapa sosok atlet top yang ingin dijumpai, Marquez mengatakan adalah pemain muda Barcelona, Ansu Fati.

"Saat ini, jika Anda bertanya kepada saya siapa yang ingin saya temui atau mendapat kesempatan mengobrol di paddock, saya akan menjawabnya dengan pemain Barcelona, Ansu Fati," tutur Marquez.

Ansu Fati merupakan bocah ajaib yang dimiliki oleh Barcelona saat ini.

Kendati pemain muda, Fati mampu membius pecinta sepak bola karena aksinya dalam mengolah si kulit bundar.

Baca Juga: Mirisnya Performa Valentino Rossi Bikin Eks Pembalap F1 Prihatin

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Shin Tae-yong Beberkan Misi Mulia di Balik Penggunaan Pemain U-22 untuk Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136