"Kita harus mengikuti aturan pemerintah," kata seorang staf Ansan Greeners yang tidak disebutkan namanya.
"Saat ini, kita tidak bisa menghindari karantina mandiri selama 14 hari," sambungnya.
Di sisi lain, pelatih Ansan Greeners FC, Kim Gil-sik, sempat menyatakan keberatannya mengirim Asnawi ke timnas Indonesia.
Hanya saja, Kim Gil-sik akan tetap melepas anak didiknya dengan harapan Asnawi bisa tambah percaya diri setelah pulang dari skuad Garuda.
Mengingat, Asnawi tampil semakin apik usai berbincang dengan Shin Tae-yong pada awal April lalu.
"Secara pribadi, saya tidak ingin mengirimnya ke tim nasional, tetapi jika Asnawi kembali dengan lebih percaya diri, saya pikir itu akan membantu tim," ujarnya.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | sports-g.com |
Komentar