Sebagai informasi, untuk Liga 1 2021 nanti PSM Makassar tidak bisa bermarkas di Stadion Mattoanging karena sedang direnovasi.
Di satu sisi, pembangunan yang sudah dimulai sejak 2020 lalu itu sedang berhenti sementara dan kemungkinan besar renovasi belum akan selesai hingga Liga 1 2021 bergulir.
Sehingga, mau tidak mau PSM harus mencari stadion lain sebagai kandang untuk musim 2021 ini.
Baca Juga: Cedera Membaik, Abdul Aziz dan Wander Luiz Sudah Mulai Latihan Mandiri
Sebelumnya pihak manajemen PSM Makassar sendiri sempat mengutarakan ingin bermarkas di Pulau Jawa untuk menghemat anggaran.
Ungkapan ini disampaikan pihak PSM karena mendengar wacara kalau Liga 1 2021 bakal dipusatkan di Pulau Jawa layaknya Piala Menpora 2021.
Namun, apa pun nanti keputusan PSM Makassar soal tempat mana yang bakal dipilih sebagai markas sementara, Taufan tetap akan mendukung Juku Eja.
Baca Juga: Billy Keraf Berlabuh di Persita Tangerang, Manajer Tim: Menambah Energi Baru
Dirinya bahkan berharap klub kebanggaan Masyarakat Sulawesi Selatan ini dapat memberikan prestasi dan membanggakan ke depannya.
"Kita tentu sama-sama berharap, tim kebanggaan Masyarakat Sulsel, PSM Makassar ini dapat terus memberikan prestasi terbaiknya," ujar Taufan.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Jelang Liga 1 2021, Taufan Pawe Tak Mau Suporter PSM Kecewa, Stadion Gelora BJ Habibie Siap Dipakai
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Tribun Timur |
Komentar