Berawal dari serangan balik yang dimulai dari sisi kanan pertahanan Man United, kemelut terjadi di depan kotak penalti tim tamu.
Lewat satu pergerakan, Bertrand Traore berhasil menguasai bola dan berhasil mengecoh Victor Lindelof.
Baca Juga: Kalah dari Tuchel di 2 Ajang Berbeda, Alarm bagi Guardiola di Liga Champions
Meski ditempel ketat, Traore sanggup melepaskan sepakan via kaki kiri dari dalam kotak dan tendangannya bersarang telak di pojok kiri atas gawang Dean Henderson. Man United tertinggal 0-1.
Gol dari Traore membuat para pemain Villa mulai berani tampil menekan pertahanan Man United.
Pfffff goaltje van Bertrand Traoré hoor. pic.twitter.com/PxxGuZgdWb
— Yorin (@TheReaIYorin) May 9, 2021
Pada menit ke-38, Man United mendapatkan kesempatan untuk menyamakan kedudukan lewat tendangan jarak jauh Rashford.
Namun, sepakannya masih mudah untuk ditangkap oleh Martinez.
Baca Juga: Jadi Sasaran Ejekan Istri Thiago Silva, Timo Werner Akhirnya Buka Suara
Dua menit berselang, gantian Mason Greenwood yang memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan.
Lewat aksi individualnya yang merangsek ke kotak penalti, upayanya lewat tembakan dari jarak dekat berhasil dimentahkan oleh Martinez dengan satu tangan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar