Pada laga itu, Madrid sempat tertinggal dahulu di babak pertama lewat gol pembuka dari Fernando pada menit ke-22.
Madrid baru bisa menyamakan kedudukan di babak kedua atau tepatnya pada menit ke-67 melalui Marco Asensio.
Bukannya menambah gol, gawang Madrid justru kembali jebol pada menit ke-78 lewat eksekusi penalti Ivan Rakitic.
Baca Juga: Gol Karim Benzema Dianulir, Real Madrid Tertinggal 0-1 dari Sevilla di Babak I
Beruntung, Real Madrid sanggup membuat skor kembali sama kuat sebelum bubaran laga.
Pada menit ke-90+4', Toni Kroos melancarkan sepakan keras dari luar kotak penalti yang mengenai kaki Diego Carlos.
Hal itu menyebabkan bola berubah arah dan bergulir masuk ke dalam gawang Sevilla.
Meski selamat dari kekalahan, hasil ini sangat mengecewakan bagi Madrid yang mengincar kemenangan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | sofascore.com |
Komentar