Setelah trio Turki ini lengkap, Lille berubah menjadi kekuatan yang menggoyang superioritas PSG.
Lille kini memuncaki klasemen Liga Prancis.
Dengan 79 poin, Lille di ambang menjadi juara Ligue 1 karena unggul 3 angka atas PSG dengan kompetisi tinggal menyisakan 2 pertandingan.
Timnas Turki pastinya menyambut hangat penampilan Celik, Yazici, dan Yilmaz di Lille.
Tiga pemain ini dipanggil ke dalam skuad sementara timnas Turki untuk EURO 2020 pada Jumat (14/5/2020).
Baca Juga: Diabaikan Tim Nasional Prancis, Pemain Manchester City Ini Membelot ke Spanyol
Pelatih Turki, Senol Gunes, memanggil 30 pemain yang akan dipangkas menjadi 26 orang pada 1 Juni mendatang.
Skuad ini akan memainkan uji coba melawan Azerbaijan (27/5/2021), Irlandia Utara (31/5/2021), dan Moldova (3/6/2021) sebelum mentas di EURO 2020, yang akan berlangsung pada 11 Juni-11 Juli 2021.
Turki berada di Grup A Euro 2020, bersaing dengan Italia, Wales, dan Swiss.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | TFF.org |
Komentar