Skor 1-1 pun bertahan hingga waktu normal selesai dan injury time sebanyak empat menit menyantuh detik-detik terakhirnya.
Baca Juga: Pelatih Barito Putera Ambil Hikmah Lebaran di Masa Pandemi
Akan tetapi, pada detik-detik terakhir pertandingan Liverpool mendapat tendangan penjuru.
Melihat timnya mendapat kesempatan mencetak gol di menit-menit terakhir, kiper kiper Liverpool, Alisson Bekcer, turut maju membantu The Reds mencari gol kemenangan.
Kemudian Trent Alexander-Arnold mengeksekusi sepak pojok itu dan mengirimkan umpan lambung ke kotak penalti West Brom.
Bak gayung bersambut, umpan Trent Alexander-Arnold itu mengarah tepat ke Alisson Becker dan tanpa ragu kiper asal Brasil itu langsung menyundul bola ke arah gawang.
Baca Juga: Besok, Ryuji Utomo dan Asnawi Mangkualam Gabung ke Timnas Indonesia
Sundulan Alisson Becker itu mengarah ke sisi kiri gawang West Brom dan berbuah gol setelah kiper The Baggies, Sam Johnstone, hanya terpaku ketika bola melewatinya dan merobek jala kawalannya.
Tak lama setelah gol itu, pertandingan berakhir dan Liverpool pulang dari kandang West Brom dengan tiga poin berarti di tangan.
Seusai laga Alisson mendapat banyak pujian untuk aksinya yang membantu Liverpool meraih kemenangan itu.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Opta, Liverpool |
Komentar