AC Monza kebagian Cittadella di laga semifinal play-off yang berlangsung 2 leg.
Monza tidak terkalahkan melawan Cittadella di liga (2-1, 0-0) sehingga sangat dijagokan bakal menang.
Baca Juga: Seperti Aslinya, AC Milan KW Juga Megap-megap di Liga Italia
Tidak disangka-sangka, dalam laga leg pertama yang berlangsung di kandang Cittadella, Senin (17/5/2021), AC Milan KW kalah telak 0-3!
Hattrick Enrico Baldini membulan-bulani AC Monza kendati AC Milan KW memiliki penguasaan bola dan tembakan tepat sasaran lebih banyak.
Masuknya Mario Balotelli di babak kedua tidak membantu AC Monza mencetak gol away yang bisa berharga.
Kini peluang AC Monza promosi ke Serie A berada di bibir jurang kegagalan.
I Biancorossi harus menang minimal 4-0 pada leg kedua di kandang sendiri, Kamis (20/5/2021).
"Sulit menjelaskannya. Kami tidak bisa mencetak gol dengan peluang yang kelihatannya mudah," kata pelatih Monza, Cristian Brocchi, seperti dikutip Bolasport.com dari Tuttomercatoweb.
"Kami harus terus percaya. Ini hari yang buruk, tetapi kami juga bisa mencetak 3 gol seperti mereka."
Pada pertandingan semifinal yang lain, Venezia sukses mengalahkan Lecce 1-0.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Lega Serie A |
Komentar