Tim asal Malaysia ini ingin melanjutkan kerja sama dengan Yamaha mengingat hasil bagus yang didapat bersama.
Namun, ada kendala dari VR46 karena sedang bernegosiasi dengan Yamaha.
Manajer tim Petronas SRT, Wilco Zeelenberg menjelaskan situasi bahwa pihaknya ingin tetap bekerjasama dengan Yamaha.
"Tetapi, keputusan tidak hanya bergantung kepada kami. Ada juga VR46 yang tertarik. Yamaha tidak ingin memiliki tiga tim karena mereka tidak bisa mengaturnya seperti yang mereka inginkan. Kita lihat saja," ucap Zeelenberg dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
"Situasinya tidak berubah dalam beberapa pekan terakhir," ujar Zeelenberg.
Zeelenberg menjelaskan bahwa Petronas SRT memiliki motivasi besar dalam melanjutkan perjalanannya pada MotoGP yang dimulai tiga tahun lalu.
"Dorna telah memastikan dua tempat untuk kami selama lima tahun ke depan. Tim akan secara resmi mengumumkan rencananya jika waktunya tiba," aku Zeelenberg.
Saat debut pada MotoGP 2019, Petronas SRT mencuri perhatian melalui penampilan Fabio Quartararo.
Baca Juga: Spain Masters 2021 - Carolina Marin Mundur, Ruselli Hartawan Dapat Bye
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
Komentar