Aksi Gabriel Martinelli kemudian disusul oleh Nicolas Pepe pada menit ke-90+5.
Berkat dua gol pada masa injury time itu, pasukan Mikel Arteta berhasil menyegel kemenangan dan pulang dengan raihan tiga poin.
Dengan kemenangan itu, Arsenal mencatatkan rekor menarik melalui gol Gabriel Martinelli.
Menurut statistik Opta Joe yang dikutip BolaSport.com, Arsenal tidak pernah kalah dalam pertandingan Liga Inggris ketika pemain remajanya mencetak gol.
Baca Juga: Martin Odegaard Betah di Arsenal, tetapi Butuh Kepastian dari Real Madrid
Hasil positif melawan Palace, di mana Gabriel Martinelli mencetak gol, merupakan pertandingan ke-60 pemain remaja Arsenal mencetak gol.
Dalam 60 pertandingan itu, Arsenal memenangi 50 laga di antaranya serta imbang dalam 10 pertandingan lainnya.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Arsenal.com, Opta Joe |
Komentar