Pasangan ganda putri Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani berhasil menyegel satu tempat di babak semifinal ajang bulutangkis Spain Masters 2021. Hal ini mereka dapat usai menang atas rekan senegara, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah pada babak perempatfinal hari Jumat (21/5/2021).
Yulfira/Febby harus melalui laga panjang satu jam dan 37 menit sebelum menyudahi pertandingan dengan rubber game 19-21, 21-17, 21-12.
Pada babak semifinal, Yulfira/Febby akan menantang unggulan tujuh, Julie Macpherson/Clara Torrance dari Skotlandia.
"Senang bisa ke semifinal tapi kami belum puas. Besok masih mau main yang lebih maksimal lagi," ucap Yulfira.
Pada nomor ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang menjadi unggulan pertama juga akan melawan pasangan unggulan yakni Adam Hall/Julie Macperson (Skotlandia).
Kedua pasang pemain belum pernah bertemu sebelumnya.
Hall juga akan bermain pada nomor ganda putra bersama Frederik Sogaard (Inggris) dan akan melawan wakil Indonesia, Sabar/Reza.
Baca Juga: Hasil Spain Masters 2021 - Taklukkan Pemain Unggulan, Putri KW ke Semifinal
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com, badmintonindonesia.org |
Komentar