Hukuman diberikan buat Udinese setelah Marvin Zeegelaar menjatuhkan Achraf Hakimi di dalam kotak.
Martinez mulus mengarahkan bola ke pojok bawah gawang Musso dengan tembakan mendatar.
Conte kemudian melakukan pergantian pemain, di antaranya dengan memasukkan Lukaku dan Perisic.
Kedua pemain tersebut terbukti berkontribusi vital.
Baca Juga: 5 Momen Kunci Inter Milan Menuju Gelar Liga Italia Musim Ini
Perisic mencetak gol keempat setelah menuntaskan serangan kilat yang rapi khas Inter musim ini.
Dia menyelesaikan pergerakan apik dari kerja sama Lukaku dan Matias Vecino yang diakhirinya dengan tembakan kaki kanan melengkung.
Kemudian Lukaku ganti mencatatkan nama di papan skor dengan gol aneh.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar