Sebuah drama terjadi pada masa injury time. Gelandang United, Donny van de Beek, dijatuhkan di kotak penalti.
Wasit Mike Dean menghabiskan beberapa menit untuk memantau Video Assistant Refere (VAR) sebelum memutuskan memberikan tendangan dari titik 12 pas buat United.
Kesempatan tersebut tak disia-siakan oleh Juan Mata selaku eksekutor.
Gol penalti dari Mata menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1 bagi United.
Baca Juga: Penjelasan PSSI Terkait Alasan Elkan Baggott Batal Bela Timnas Indonesia
Memasuki babak kedua, tepatnya menit ke-57, Daniel James gagal menggandakan keunggulan United dalam situasi satu lawan satu dengan kiper Rui Patricio.
Tembakan dari James kurang akurat sehingga membuat bola bergulir di sisi gawang.
Pada menit ke-80, upaya Diallo dari luar kotak penalti juga urung berbuah gol karena dibendung kiper Rui Patricio.
Papan skor tak berubah hingga terdengar bunyi panjang peluit tanda akhir pertandingan.
Hasil ini membuat United finis di peringkat kedua klasemen dengan perolehan 74 poin.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar