Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Sebut Tujuannya di Italia Sudah Tercapai, Kode Cabut dari Juventus?

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 25 Mei 2021 | 08:15 WIB
Cristiano Ronaldo dan Romelu Lukaku, kompak mengakhiri kesialan masing-masing saat Juventus mengungguli Inter Milan di babak pertama.
TWITTER.COM/TORCEDORINFORM
Cristiano Ronaldo dan Romelu Lukaku, kompak mengakhiri kesialan masing-masing saat Juventus mengungguli Inter Milan di babak pertama.

BOLASPORT.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, mengirimkan kode bakal hengkang dari Turin usai menyebut tujuannya di Italia telah tercapai.

Masa depan Cristiano Ronaldo di Juventus tengah diterpa beragam rumor kurang sedap.

Beberapa sumber menyebut Ronaldo bakal hengkang pada akhir musim 2020-2021.

Kegagalan Juventus mempertahankan gelar Liga Italia dan hasil mengecewakan di Liga Champions menjadi beberapa faktor yang membuat Ronaldo ingin cabut.

Kapten timnas Portugal itu sebenarnya tampil impresif di musim ini.

Baca Juga: Kiper Jaga di Pinggir Gawang, Neymar Tendang Penalti Keluar Lapangan

Menurut catatan Transfermarkt, Ronaldo mencetak 36 gol dan 4 assist dari 44 pertandingan di seluruh kompetisi.

Dia juga sukses menjadi top scorer Liga Italia musim ini dengan 29 gol.

Baru-baru ini, Ronaldo memberikan isyarat terkait masa depannya lewat sebuah unggahan di Instagram pribadi.

Pemain berusia 36 tahun itu mengklaim telah mencapai tujuannya setelah pindah ke Italia dengan memenangi banyak penghargaan, baik di tingkat individu maupun klub.

Unggahan tersebut membuat beberapa media di Italia berspekulasi Ronaldo tengah mengirimkan kode bakal hengkang dari Juventus.

"Kehidupan dan karier pemain top mana pun akan pasang surut," tulis Ronaldo.

Baca Juga: Thomas Tuchel Jelaskan Kondisi Kiper Andalannya Jelang Final Liga Champions

"Tahun demi tahun, kami menghadapi tim-tim yang fantastis, dengan pemain-pemain luar biasa dan gol-gol yang ambisius, jadi kami harus selalu memberikan yang terbaik untuk menjaga diri kami pada level yang terbaik."

"Tahun ini kami tidak bisa memenangi Serie A, selamat kepada Inter Milan atas gelar yang memang pantas mereka dapatkan."

"Namun, saya harus menghargai semua yang kami capai musim ini di Juventus, baik secara kolektif maupun individu."

"Piala Super Italia, Copa Italia, dan gelar top scorer Serie A membuat saya bahagia, terutama karena kesulitan yang mereka bawa, di negara di mana tidak ada yang mudah untuk dimenangi."

"Dengan pencapaian ini, saya mencapai tujuan yang telah saya tentukan sendiri sejak hari pertama saya tiba di Italia: memenangi Liga Italia, Copa Italia dan Piala Super."

"Saya juga menjadi pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak di negara sepak bola besar ini."

"Terima kasih kepada semua orang yang telah mengambil bagian dalam perjalanan ini! Kita berdiri bersama," lanjut pernyataan tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano)

Baca Juga: Jadwal Piala Super Italia 2021: Inter Milan vs Juventus, Derby d'Italia Pindah ke Arab Saudi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Instagram, Transfermarkt

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X