"Saya senang bisa melanjutkan petualangan saya dengan Ducati pada musim depan," kata Miller.
Bagi pembalap berusia 26 tahun itu, bisa melaju dan menang dengan motor Desmosedici milik Ducati adalah impiannya.
"Mengenakan warna-warna ini adalah kehormatan besar bagi saya," ucap Miller.
"Lalu, bisa memenangkan dua balapan terakhir dengan Desmosedici adalah mimpi yang menjadi nyata," ujar dia menjelaskan.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Italia 2021 - Fabio Quartararo 'Dikepung' Ducati
Dengan perpanjangan kontrak ini, rekan satu tim Francesco Bagnaia itu menegaskan bakal mengarahkan 100 persen fokusnya ke sisa balapan MotoGP 2021.
"Sekarang saya hanya akan berkonsentrasi pada musim ini," kata Miller.
Miller berkomitmen menyelesaikan sisa musim ini dengan baik dan bersaing dalam perebutan gelar juara dunia.
Berbekal dua kemenangan, Miller kini berada di peringkat keempat klasemen sementara pembalap MotoGP 2021 dengan 64 poin.
"Saya berada di urutan keempat klasemen, tidak jauh dari pemimpin, dan kejuaraannya masih sangat panjang," ucap dia.
"Saya akan melakukan yang terbaik untuk melanjutkan tren positif ini dan memperjuangkan gelar. Forza Ducati!" kata Miller menegaskan.
Baca Juga: Luca Marini Ragukan Valentino Rossi Aktif di Paddock Usai Pensiun
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | motogp |
Komentar