Dikutip dari Badminton Planet, BAM sebetulnya sudah mengundang Chan Peng Soon/Goh Liu Ying sejak beberapa waktu lalu.
Namun, Chan/Goh menolak dan memutuskan berlatih mandiri dengan persetujuan Dewan Olahraga Nasional Malaysia.
Sialnya, pada saat bersamaan kasus harian Covid-19 di Malaysia mengalami peningkatan hingga melampaui angka 6.000.
Fakta inilah yang kemudian membuat Dewan Olahraga Nasional Malaysia tak lagi memberi izin kepada Chan/Goh berlatih di luar fasilitas BAM.
Alhasil, Chan/Goh kembali ke pelatnas bersama rekan berlatih mereka, Tan Kian Meng dan Lai Pei Jing, serta sang pelatih, Chin Eei Hui.
"Karena kami tidak bisa berlatih di luar fasilitas BAM, kami harus berlatih di kamp pelatihan di ABM (Akademi Bulu Tangkis Malaysia) yang digelar di lingkungan karantina," tutur Chan.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Badminton Planet |
Komentar