Baca Juga: Final Liga Europa - Villarreal Berharap Tuah dari Unai Emery
Adapun Setan Merah hanya mencicipi satu kekalahan ketika tumbang dari AS Roma pada laga leg kedua semifinal Liga Europa.
Selain hasil negatif tersebut, Man United berhasil meraup lima kemenangan dan dua hasil imbang.
Pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer percaya baik timnya dan Villarreal memiliki peluang yang sama untuk memenangkan final Liga Europa.
Meskipun yakin dengan kemampuan dan persiapan timnya, Ole Gunnar Solskjaer tidak merasa kedua belah pihak dapat dianggap sebagai tim favorit.
Baca Juga: Barcelona Gaet Gianluigi Donnarumma buat Gantikan Marc-Andre ter Stegen?
"Setiap pemain yang melaju ke final memiliki ekspektasi dan tekanan untuk menang," kata Solskjaer, dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Anda harus bersiap untuk menang dan kami memiliki rencana dan berharap untuk menang, tetapi saya yakin Unai Emery merasakan hal yang sama dengan tim dan para pemainnya."
"Liga Europa memiliki sistem kualifikasi yang lama untuk sampai di sini dan itu 50-50 ketika mencapai final dan saya merasa yakin bahwa kami siap untuk ini."
"Apa pun bisa terjadi di final. Anda bisa kebobolan gol di menit pertama, Anda bisa mendapat cedera, atau pemain Anda diusir lapangan."
"Jadi kami hanya harus siap untuk segalanya. Itulah hal yang berhubungan dengan final, itu diputuskan di sana," ujar Solskjaer menambahkan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar