Dua menit berselang, Pratama Arhan kembali menciptakan peluang lewat lemparan ke dalam jarak jauhnya.
Tapi lagi-lagi performa Faiyz Al Rusheidi membuat gawang timnas Oman masih aman.
Peluang ketiga tercipta pada menit ke-21, lewat skema tendangan bebas I Kadek Agung yang membuat kemelut di depan gawang akan tetapi tak berbuah gol.
Lini belakang timnas Indonesia juga tampil solid.
Baca Juga: Timnas Indonesia Sempat Ancam Mundur dari Laga Kontra Oman jika Tetap Disiarkan
???? جانب من مجريات الشوط الأول للقاء الودي الذي يجمع منتخبنا الوطني الأول ونظيره الاندونيسي. pic.twitter.com/VGyMybWgED
— OFA - Official Page (@OmanFA) May 29, 2021
Kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata bahkan harus berjibaku hingga berbenturan dengan salah satu pemain Oman pada menit ke-35 hingga mendapatkan perawatan.
Pada akhirnya Nadeo masih bisa melanjutkan laga.
Sayangnya, pasukan Shin Tae-yong di babak pertama malah harus kebobolan satu gol pada menit ke-40.
Oman pun memimpin dengan skor 1-0 hingga babak pertama berakhir.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar