Menurutnya, sikap Henderson tidak ideal untuk turnamen yang akan berjalan kurang dari 10 hari lagi.
Ia menilai seharusnya Henderson bersikap jujur jika memang fisiknya belum memungkinkan.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Kapten Timnas Inggris Dicap Gagal Jika Tak Mampu Persembahkan Gelar Juara
“Turnamen dimulai dalam 10 hari dan Inggris bermain Kroasia yang merupakan tim yang sangat bagus. Setiap pemain harus dalam kondisi 100 persen dan butuh latihan,” tuturnya.
“Hal sama berlaku untuk Henderson. Seharusnya dia jujur ke Southgate dan mengatakan bahwa ia akan melakukan hal terbaik untuk tim.”
“Seharusnya dia bilang bahwa dia sedang tidak fit dan kondisinya bisa lebih parah jika memaksa main pada laga uji coba kedua,” ujar dia lagi.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Gelandang Jangkar Chelsea Siap Beri yang Terbaik Buat Timnas Italia
Inggris akan menjalani uji coba melawan Rumania pada Minggu (6/6/2021) pukul 23.00 WIB sebelum berlaga di Piala Eropa 2020.
The Three Lions menempati Grup D bersama Kroasia, Republik Ceska, dan Skotlandia.
Inggris akan bersua Kroasia pada laga perdana, Minggu (13/6/2021) mendatang.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Liverpool Echo |
Komentar