Penampilannya melejit setelah sebelumnya sempat gagal bersinar bersama AC Milan.
Baca Juga: Hasil Penelitian: Sterling Pemain Paling Menderita karena Pelecehan Rasis
Silva sempat memperkuat AC Milan pada 2017, tetapi waktunya dihabiskan sebagai pemain pinjaman Sevilla dan Frankfurt.
Bersama Milan, kompatriot Cristiano Ronaldo itu hanya mampu mengemas 10 gol dari 41 penampilan di semua ajang kompetitif.
Adapun Silva dibanderol oleh Frankfurt senilai 37 juta pounds (sekitar Rp 749 miliar) dan masih terikat kontrak hingga Juni 2023.
Harga tersebut dinilai lebih masuk akal ketimbang incaran Man City lainnya yakni Harry Kane dan Erling Haaland.
Namun, Man City harus bersaing dengan Atletico Madrid yang dikabarkan juga berminat untuk mendatangkannya pada musim panas tahun ini.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Manchester Evening News, Bild |
Komentar