Saking parahya, banyak yang memperkirakan karier sepak bola Kadek Agung bakal berakhir.
Baca Juga: Lawan Vietnam, Timnas Indonesia Bermodal Daya Juang dan Semangat Tinggi
Bahkan kedua orang tua Kadek Agung sendiri menangis melihat anaknya masih memiliki tekad untuk menjadi pesepak bola profesional.
Namun akhirnya semua terbayar.
Kerja keras dan motivasi Kadek Agung dalam mengejar cita-citanya terwujud dengan berhasil menembus skuad timnas Indonesia.
"Orang tua waktu itu sudah menangis karena mereka tahu jika cita-cita saya ingin menjadi pemain sepak bola," ucap Kadek.
Baca Juga: Moto3 Catalunya 2021 - Kesialan Pembalap Indonesia pada Hari Pertama
"Namun saya tidak putus asa, saya semangatkan diri sendiri dan dengan tekad yang kuat saya sembuh dan sedikit demi sedikit kembali bisa berlatih sepak bola."
"Butuh waktu satu tahun bagi saya untuk tidak bisa bermain sepak bola dan berjuang pulih kembali," tuturnya.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar