BOLASPORT.COM - Manchester United akan melepas satu kiper pada bursa transfer musim panas 2021 dan sebelum itu mereka akan perpanjang kontrak dua pemain lebih dahulu.
Manchester United biasanya lekat dengan kabar merekrut pemain bintang ketika bursa transfer tiba.
Hal itu pun tidak luput pada bursa transfer musim panas 2021 yang akan dibuka secara umum pada 1 Juli mendatang.
Beberapa pemain top seperti penyerang Borussia Dortmund, Jadon Sancho, sudah dikabarkan akan kembali dikejar oleh Manchester United pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Namun, selain mengejar pemain, Manchester United juga melakukan urusan lain, salah satunya adalah menahan serta melepas pemain yang mereka miliki.
Baca Juga: Berburu Kiper Baru, Man United Bidik Penjaga Gawang dari Klub Degradasi
Musim panas ini Manchester United juga akan melakukan hal tersebut dan seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, pada kesempatan kali ini The Red Devils akan melepas beberapa pemainnya termasuk dua penjaga gawang.
Kedua kiper yang akan dilepas Manchester United menurut kanal berita Inggris itu adalah Sergio Romero dan Joel Pereira.
Sergio Romero dan Joel Pereira kabarnya dilepas lantaran Manchester United sudah tidak bisa menyediakan tempat untuk mereka di tim utama.
Pada musim 2020-2021, Manchester United tidak memasukkan nama Sergio Romero dan Joel Pereira ke tim inti mereka baik untuk Liga Inggris mau pun kompetisi lainnya.
Baca Juga: Manny Pacquiao Salah Besar Jika Cuma Lihat Duel Terakhir Musuhnya
Khusus untuk Joel Pereira, kiper berkebangsaan Portugal itu tidak dimasukkan oleh pelatih Ole Gunnar Solskjaer ke skuad Manchester United karena dipinjamkan ke klub divisi Champhionship, Huddersfield Town.
Sementara itu, tiga pos kiper Manchester United pada musim tersebut dihuni oleh David de Gea, Dean Henderson, dan Lee Grant.
Sky Sports juga menyebut alasan lain yang sebabkan Manchester United melepas kedua kiper tersebut pada musim panas 2021 atau ketika kontraknya yang berlaku sampai 30 Juni mendatang berakhir.
Alasan pertama adalah Manchester United telah mendatangkan satu kiper lagi untuk musim depan, yakni Tom Heaton dari Burnley.
Baca Juga: Ukur Kekuatan, Persis Solo akan Tantang Tim Liga 1 2021
Sementara alasan lain karena Manchester United akan memperpanjang kontrak kiper kawakan mereka, Lee Grant.
Lee Grant, kiper yang sejauh ini sama sekali belum mencatatkan menit bermain bareng Manchester United di Liga Inggris, juga akan kehabisan kontrak pada 30 Juni nanti.
Namun, karena satu dan lain hal, Manchester United memilih memperpanjang kontrak kiper berusia 38 tahun itu.
Lee Grant sendiri merupakan satu dari dua pemain kawakan Manchester United yang akan mendapat penawaran kontrak baru dalam waktu dekat ini.
Pemain lainnya adalah gelandang serang berusia 33 tahun, Juan Mata.
Situasi Juan Mata sama seperti Lee Grant, kontraknya hanya berlaku hingga 30 Juni mendatang.
Juan Mata & Lee Grant in talks with Manchester United regarding new contracts at the club. ✍️???? pic.twitter.com/Fo1TptPx0g
— MUHQ News (@MUHQNews) June 4, 2021
Namun, dalam kontrak yang sekarang berlaku, Manchester United memiliki opsi untuk memperpanjang masa kerja gelandang asal Spanyol itu untuk satu tahun lagi.
Manchester United tampaknya akan mengaktifkan opsi tersebut yang berarti Juan Mata bakal bertahan di Old Trafford untuk satu musim lagi.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar