Meski telah melakukan penilaian awal, Alpinestars tetap akan melanjutkan penyelidikan lebih lanjut atas jaket balap yang diklaim Fabio Quartararo tidak berfungsi normal.
"Ini hanya penilaian pertama untuk diselidiki lebih lanjut, setelan akan dibawa ke laboratorium di markas pusat Alpinestars."
"Kami akan melakukan semua pengujian dan analisis untuk memahami lebih lanjut mengenai penyebab masalah ini."
Baca Juga: Bela Quartararo, Marquez Nilai 'Black Flag' Tidak Perlu dan Tidak Adil
Akibat cuma bisa berada di posisi keenam, Fabio Quartararo hanya mampu menambah 10 poin dari balapan MotoGP Catalunya 2021.
Meski begitu, posisi Quartararo sebagai pemuncak klasemen sementara pembalap MotoGP 2021 masih belum terusik.
Hingga seri ketujuh, Quartararo bertahan di posisi teratas dengan 115 poin.
Pembalap berjuluk El Diablo itu masih unggul 14 poin atas Johann Zarco (Pramac Racing) yang berada di urutan kedua.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar