Dia datangkan dari Real Madrid pada September 2020 dengan harga 45 juta euro (sekitar Rp 782 miliar).
Menurut laporan Sky Sport Italia, Inter Milan sebenarnya tak memiliki niat untuk melepas Hakimi.
Akan tetapi, kondisi keuangan klub yang tengah lesu akibat pandemi COVID-19 memaksa Inter Milan harus menjual Hakimi.
Inter Milan sudah mematok harga Hakimi di angka 80 juta euro (sekitar Rp 1,39 triliun).
Baca Juga: Amankan Sandro Tonali, AC Milan Korbankan Satu Pemain Masa Depan
Sebelumnya, PSG dikabarkan telah mengajukan tawaran sebesar 60 juta euro (sekitar Rp 856 miliar).
Namun, Alejandro Camano menepis rumor tersebut.
Camano mengeklaim belum ada tawaran resmi yang diajukan PSG untuk Hakimi.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Football Italia, Sky Sport Italia |
Komentar