Untuk talenta lokal yang diikat kontrak Persiraja Banda Aceh seperti Rolas Divaio, Ramadhan, M. Mikail, Zahran, dan Arif Nulhakim.
Kelimanya adalah pemain yang dipromosikan dari Persiraja Banda Aceh U-20.
Sedangkan untuk pemain yang sudah memiliki pengalaman ada Muhammad Roby, M Hamdan Zamzani, Redi Rusmawan, dan M Rifaldi.
Tak menutup kemungkinan masih ada pemain lokal yang direkrut Persiraja Banda Aceh.
Dikatakan Sekretaris Umum klub, Rahmat Djailani, Persiraja Banda Aceh tak melihat nama besar saat mendatangkan pemain anyar.
Persiraja Banda Aceh membutuhkan pemain yang memiliki jiwa petarung.
"Kami mau ngambil pemain yang mau bertarung untuk Persiraja dan itu sudah menjadi trandmark Persiraja Banda Aceh," ujar Rahmat Djailani.
"Pemain yang tidak dikenal publik, tiba-tiba menjelma menjadi bintang gitu loh."
"Kami enggak perlu nama, tapi yang cocok dengan cara main Persiraja Banda Aceh," sambung Rahmat Djailani.
Di sisi lain, Persiraja Banda Aceh juga sudah melengkapi kuota pemain asing guna mengarungi Liga 1.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |