Meski sedang berada di titik terendah dalam karier balapnya, Jorge Lorenzo tetap menganggap Marc Marquez sebagai pembalap terbaik MotoGP pada saat ini.
Lorenzo juga yakin, Marquez akan kembali mendominasi setelah betul-betul pulih dari cedera lengan kanannya.
"Saya percaya bahwa Marc Marquez adalah pembalap terbaik yang ada di grid," ucap Lorenzo melalui kanal YouTube-nya, dikutip BolaSport.com dari Motosan.
"Dia seorang binatang buas dalam banyak aspek. Dia telah menjadi kacang keras yang sulit dihancurkan seperti Fabio Quartararo."
"Namun, ketika Marquez pulih dari cedera, dia akan menunjukkan dominasinya lagi," kata Lorenzo.
Baca Juga: Oscar De La Hoya Tertarik Duel Ulang Lawan Floyd Mayweather Jr
Selama berkarier sebagai pembalap MotoGP, Lorenzo sudah menghadapi banyak pembalap hebat, mulai dari Valentino Rossi, Casey Stoner, Dani Pedrosa, sampai Marc Marquez.
Namun, rivalitas yang paling membekas dalam diri Lorenzo adalah Marquez.
Marquez dipandang sosok berjuluk X-Fuera itu sebagai rival yang paling sulit dikalahkan.
"Perbedaan antara Marquez dan pembalap lainnya adalah Marc tidak pernah menyerah dalam keadaan apapun, terlepas keadaannya saat ini, itulah sebabnya dia mungkin menjadi pesaing terberat yang sulit dikalahkan," tutur Lorenzo.
Baca Juga: Ingin Cepat Kaya? Raja Kelas Berat UFC DisarankanJadi Youtuber dan Lawan Mayweather
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar