Choi In-cheol sendiri sudah hadir dalam konferensi pers pra-laga pada Kamis (10/6/2021).
“Walaupun tak bisa lolos dari babak kualifikasi Piala Dunia ini, kami tetap melihat potensi para pemain muda ini,” ujar Choi In-cheol dalam jumpa pers jelang kontra UEA, Kamis (10/6/2021).
“Jadi kami tetap akan bekerja keras. Kami tetap akan menjadi satu dan kami akan memaksimalkan tim untuk menghadapi UEA,” ucapnya.
Skuad Garuda menjalani program latihan dengan mempersiapkan berbagai eksperimen untuk menghadapi UEA.
Baca Juga: Prakiraan Formasi EURO 2020 - Italia vs Turki, Duel Sassuolo di Lini Tengah
Choi In-cheol juga telah mempersiapkan berbagai bentuk organisasi permainan yang siap diterapkan dalam pertandingan nantinya.
“Kami sudah menjalani latihan yang berkualitas dan menyapkan organisasi permainan kami, apalagi dengan banyaknya pemain muda,” ucap Choi.
“Jadi, dengan begitu, kami akan menunjukkan penampilan yang lebih baik,” tuturnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar