Baca Juga: Ingin Hidup Tenang, Jose Mourinho Usir Cristiano Ronaldo dari Italia
Dengan itu, UEA memimpin lebih dulu dengan skor 1-0.
Timnas Indonesia kembali membuka peluang melalui tendangan bebas dari Evan Dimas, namun lagi-lagi tendangan terlalu melepar ke sisi kiri gawang UEA.
Para pemain UEA menekan dengan menunjukkan permainan individu yang apik.
Tendangan silang ke sisi kiri gawang Indonesia langsung disundul oleh Fabio Limo pada menit ke-28 dan bola langsung masuk ke pojok kanan gawang Riyandi.
Skor 2-0 untuk UEA.
Memasuki menit ke-37, timnas Indonesia mencoba melakukan gempuran melalui Asnawi Mangkualam.
Baca Juga: Kontrak Sisa Semusim di Man United, Pogba Sebut Belum Ada Tawaran Konkret
Walid Abbas Albalooshi yang mengawal Asnawi pun tertangkap handsball dan timnas Indonesia diganjar tendangan penalti.
Namun, peluang emas tersebut tak dapat dieksekusi dengan apik oleh skuad Garuda.
Tendangan penalti yang dieksekusi oleh Evan Dimas itu mampu dibaca oleh Ali Khaseif, sehingga timnas gagal membobol gawang UEA.
Timnas Indonesia tak bisa keluar dari kebuntuan hingga wasit meniup peluit panjang pada babak pertama.
Baca Juga: Ingin Hidup Tenang, Jose Mourinho Usir Cristiano Ronaldo dari Italia
Susunan Pemain Indonesia vs Uni Emirat Arab:
Indonesia (5-3-2): 1- Muhamad Riyandi; 14-Asnawi Mangkualam, 2-Arif Satria, 4-Rizky Ridho, 11-Pratama Arhan; 13-Rahmat Irianto, 18-Adam Alis, 6-Evan Dimas (C), 22- I Kadek Agung; 9-Kushedya Hari Yudo, 20-Osvaldo Haay.
Cadangan: 1- Mochmad Aqil Avik; 3-Firza Andika, 5-Didik Wahyu, 7-Genta Alparedo, 8-Witan Sulaeman, 10-Egy Maulana Vikri, 12-Muhammad Rifad Marasabessy, 15-Muhamad Rafli
Pelatih: Choi In-cheol
Uni Emirat Arab (4-3-3): 1-Ali Khaseif Haumaid; 3-Walid Abbas Albalooshi (C), 4-Shaheen Abdalla Almaazmi, 9-Bandar Mohammed al Ahbabi, 21-Mahmoud Khasim Alhammadi; 18-Abdalla Ramadan, 10-Khalfan Mubarak, 5-Ali Hassan Alblooshi; 7-Ali Ahmed Mabkhout, 11-Caio Canedo Correa, 15-Fabio Virgino De Lima.
Pelatih: Lambertus Marwijk
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar