Ketika duel ronde kelima hampir berakhir, Edwards terkena pukulan telak dari Diaz yang membuat dia sempoyongan.
Baca Juga: Hasil UFC 263 - Petarung Palestina Belal Muhammad Kalahkan Jagoan 'Take Down'
Diaz kemudian mencoba melancarkan serangan bertubi-tubi, tetapi Edwards memilih untuk berlarian.
Setelah Edwards mampu bertahan sampai ronde kelima, duel ditentukan melalui keputusan juri.
Melalui keputusan juri, Edwards berhasil mencatatkan kemenangan melalui unanimous decision.
Ketiga juri dalam pertarungan tersebut memberikan nilai 49-46, 49-46, 49-46 untuk kemenangan Edwards.
Hasil positif ini juga membuat petarung Inggris itu mencatatkan 10 pertarungan tanpa pernah kalah di kelas welter.
Setelah duel berakhir, Edwards kini memiliki catatan pertarungan 19-3-1NC, sedangkan Diaz menjadi 21-13.
Baca Juga: Update Daftar Wakil Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020 - 3 Atlet Tambahan dari Angkat Besi
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com, ufc.com |
Komentar