Belum genap setengah jam, pertandingan itu memakan korban cedera di pihak Rusia.
Bek sayap naturalisasi asal Brasil, Mario Fernandes, kudu ditandu keluar lapangan dan digantikan Vyacheslav Karavaev di menit ke-26.
Ia tak bisa melanjutkan pertandingan karena mengalami cedera punggung.
Fernandes mendarat keras di lapangan setelah terlibat duel udara dengan pemain lawan.
Sembari menangis, ia menerima perawatan tim medis.
Baca Juga: Man of The Match EURO 2020 - Cristiano Ronaldo Diselamatkan Rafael Silva, Si Pengubah Nasib Portugal
Fernandes sampai harus dipasangi penyangga leher dan partisipasinya di pertandingan harus terhenti saat itu juga.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com, UEFA.com |
Komentar