Baca Juga: Man of the Match EURO 2020 - Manuel Locatelli, Buangan AC Milan, Tiru Balotelli
Atas kejadian tersebut, Leonard Tupamahu mengakui kesalahannya dan memohon maaf.
Melalui video yang diunggah di Instagram Bali United, pemain berusia 37 tahun itu menyampaikan permohonan maaf.
Dikatakan Leonard Tupamahu, permasalahannya dengan Delfin Rumbino sudah diselesaikan saat laga usai.
Baca Juga: Daripada Perdana Menteri Inggris, Penyerang Man United Lebih Pilih Jadi Cristiano Ronaldo
"Saya memohon maaf atas situasi yang terjadi di lapangan baik kepada Delfin Rumbino, keluarga, dan berbagai pihak yang merasa dirugikan," ucap mantan pemain Persija Jakarta itu.
"Saya sebagai pemain sudah menyelesaikan permasalahan yang terjadi dengan Delfin Rumbino sesudah pertandingan," sambung Leonard Tupamahu.
Ia pun sangat menyadari sikap tak terpujinya itu tidak bukan contoh yang baik.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar