Petinju yang akrab disapa AJ itu meyakini bahwa satu pukulan mampu mengubah jalannya pertandingan, terlebih di kelas berat.
"Deontay Wilder bukanlah seorang petinju elite, menurut pendapat saya," ucap Joshua, dikutip dari World Boxing News.
"Dia baik, ini adalah kelas berat, jadi mereka selalu tahu satu pukulan dapat mengubah arah pertarungan," kata dia menjelaskan.

Tyson Fury (kiri) dan Deontay Wilder (kanan) saat sesi tatap muka usai konferensi pers duel, di Las Vegas, Amerika Serikat, Rabu (16/6/2021).
Di mata Joshua, pukulan petinju berjuluk The Bronze Bomber itu tidak memiliki keistimewaan.
Wilder dianggap AJ sebagai petinju kelas berat yang hanya memiliki satu senjata yakni tangan kanannya.
Baca Juga: Alasan Mike Tyson Yakin Tyson Fury Bisa Habisi Deontay Wilder
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | worldboxingnews.net |