Baca Juga: Soal Wacana Balik ke Ducati, Begini Jawaban Valentino Rossi
"Kami perlu memahami apa yang terjadi di Jerman," kata Valentino Rossi, dilansir dari Tuttomotoriweb.
"Kami ingin bekerja dengan baik untuk membuat beberapa kemajuan sebelum kembali ke lintasan ujung pekan ini," imbuhnya.
Bagi Valentino Rossi, Sirkuit Assen merupakan salah satu lintasan favoritnya terkait terutama dalam hal tata letaknya.
Baca Juga: Rossi dan Vinales Memble meski Lebih 'Cepat' dari Quartararo pada MotoGP Jerman
Terlebih, peraih sembilan gelar juara dunia tersebut memiliki memori tersendiri di lintasan sepanjang 4,5 kilometer itu.
Di lintasan inilah, Valentino Rossi terakhir kali meraih kemenangan di kelas MotoGP pada musim 2017.
"Assen masih lintasan yang bagus untuk saya dan saya sungguh menyukai tata letaknya," ucap Valentino Rossi.
Atas dasar inilah, Valentino Rossi memiliki emosi yang luar biasa menghadapi seri MotoGP Belanda 2021.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
Komentar