"Van der Vaart menginginkan momen kejayaannya dan dia memilikinya," tutur Koke.
Koke juga mengatakan bahwa komentar Van der Vaart itu tidak akan melemahkan timnas Spanyol.
Malah La Furia Roja akan menjadikan ucapan mantan gelandang Real Madrid tersebut sebagai pendorong semangat tim yang kini dilatih oleh Luis Enrique.
Baca Juga: Heboh! Wonderkid Barcelona Ikut Komentari Rekrutan Anyar Persik Kediri di Instagram
"Kami akan menyimpan kata-kata itu untuk sedikit memotivasi kami," kata Koke.
"Kami tidak akan menggantungnya di ruang ganti, tetapi kami akan menyimpannya dalam ingatan kami jika kami memainkannya," tambahnya.
Sementara itu, Sergio Busquets merespons ucapan Koke dengan lebih serius.
Menurut Sergio Busquets, apa yang dilakukan oleh Van der Vaart sangat memalukan.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung EURO 2020 - Live di Mola, Penyelesaian Grup Neraka Lewat Ulangan Final 2016
"Ketika Anda menggunakan kata sifat seperti itu, Anda kehilangan makna apa pun," tutur Busquets.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca |
Komentar