"Kami memulai dengan sangat baik selama 25 menit pertama, tetapi kebobolan satu gol dan permainan sedikit berubah."
"Kami berusaha mengeluarkan permainan kami pada babak kedua dan sayangnya kami membuat kesalahan dengan kebobolan gol (kedua) yang saya kira membunuh momentum kami."
"Tentu saja, mengakhiri pertandingan seperti apa yang kami lakukan ini sangat mengecewakan."
Baca Juga: Dilaporkan Foya-foya di Yunani, Erling Haaland Beri Klarifikasi
"Para pemain frustrasi dan marah, itu bisa dimengerti, dan saya lebih suka kita keluar seperti itu, menendang dan berteriak daripada berhenti dan tidak melakukan apa-apa," tambahnya.
Kemudian Bale diberi pertanyaan yang lebih detil, yakni tentang gol kedua timnas Denmark.
Pertanyaan itu diajukan karena dalam proses gol ada indikasi bahwa pemain timnas Wales, Kieffer Morre, dilanggar oleh pemain timnas Denmark.
Baca Juga: Babak 16 Besar EURO 2020 - Tim Italia di EURO 2020 Jadi yang Paling Impresif Sepanjang Sejarah
Wasit Daniel Siebert dan petugas VAR sempat meninjau ulang gol yang dicetak oleh Kasper Dolberg itu untuk melihat apakah ada pelanggaran terhadap Kieffer Moore.
Setelah cukup lama berkonsultasi dengan ptugas VAR, Daniel Siebert menyatakan bahwa tidak ada pelanggaran dan gol kedua timnas Denmark sah.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | talkSPORT |
Komentar