Harga pasar Klok memang naik secara drastis setelah pada awal 2020 lalu hanya memiliki nilai sebesar 350 ribu euro atau sekitar Rp6,02 miliar.
Sementara nilai pasar Brwa Nouri terus mengalami tren penurunan setelah pada akhir 2018 sempat menyentuh angka Rp11,19 miliar, menjadi Rp10,32 miliar pada akhir 2019, turun drastis ke Rp8,62 miliar pada 2020, dan kini hanya Rp7,74 miliar.
Untuk peringkat ketiga pemain termahal Liga 1, ada Nick Kuipers yang langsung disusul Marko Simic dengan harga 6,88 miliar rupiah.
Kemudian ada Willian Pacheco di peringkat kelima dengan harga Rp6,45 miliar.
Lantas berturut-turut hingga peringkat ke-10 terdapat Stefano Lilipaly, Wiljan Pluim, Wander Luiz, Jaime, dan Aaron Evans yang semuanya punya nilai pasar sebesar Rp6,02 miliar.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Transfermarkt |
Komentar